Jumat, 22 November 2024 / 4:00 AM
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan

Kurikulum Merdeka Hadir di Bongan: Kepala Dinas Pendidikan Kutai Barat Ajak Masyarakat Wujudkan Pendidikan Cerdas dan Bahagia

Facebook
Telegram
WhatsApp

Dalam rangka memperkuat sinergi antara dunia pendidikan dan masyarakat, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kutai Barat, RL Bandarsyah, menghadiri dan meresmikan kegiatan implementasi Kurikulum Merdeka di Kecamatan Bongan. Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Sekcam Bongan, para Kepala Sekolah, guru-guru, pengawas sekolah, dan tokoh masyarakat.

Dalam sambutannya, Kepala Dinas menyampaikan apresiasi atas inisiatif K3S Kecamatan Bongan yang telah berupaya menggalang Mitra Pembangunan untuk mendukung suksesnya Kurikulum Merdeka. “Pendidikan adalah investasi jangka panjang. Apa yang kita tanam hari ini akan kita tuai di masa depan,” ungkapnya.

Kepala Dinas juga menekankan pentingnya perubahan dan kesiapan menghadapi tantangan baru dalam dunia pendidikan. “Kurikulum Merdeka ini menekankan pada fleksibilitas dan kemerdekaan bagi sekolah dan guru dalam menentukan cara terbaik untuk mencapai tujuan pendidikan,” jelasnya.

Beliau juga mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk Komite Sekolah dan mitra lainnya, untuk turut serta dalam upaya memajukan pendidikan di Kecamatan Bongan dan Kabupaten Kutai Barat secara keseluruhan. “Mari kita jadikan setiap kelas sebagai tempat di mana mimpi-mimpi anak-anak ini bisa terwujud dan berkembang,” ujarnya penuh semangat.

Acara yang dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas ini ditutup dengan sebuah pantun yang menggambarkan semangat pendidikan di Bongan, serta sesi foto bersama sebagai kenang-kenangan.

Dengan berlakunya Kurikulum Merdeka ini, Kecamatan Bongan diharapkan dapat menjadi pelopor perubahan dalam dunia pendidikan di Kutai Barat, sesuai dengan visi “Kubar Ceria” (Kutai Barat Cerdas dan Bahagia).

Bagikan

WEBSITE RESMI
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan
Kabupaten Kutai Barat

Membangun arah kebijakan dalam rangka memenuhi kebutuhan dasar masyarakat di bidang pendidikan melalui tersedianya sistem pendidikan yang baik dan akses pendidikan yang merata bagi seluruh anak usia sekolah

KONTAK KAMI
KANTOR DINAS

Gedung Disdikbud Jln. Perkantoran II
Kompleks Perkantoran, Sendawar - Barong Tongkok. 75776

0545-4043821
Senin - Jumat 08.00 - 16.00 WITA
Disdikbud Kabupaten Kutai Barat
Hak Cipta 2024
Search
ABSTRAK PERATURAN
Lapor Kadis
Portal Survei
SOP Layanan
Berita Berkala
Artikel Bacaan
Berita Foto
Data Peraturan
Membangun arah kebijakan dalam rangka memenuhi kebutuhan dasar masyarakat di bidang pendidikan melalui tersedianya sistem dan akses pendidikan yang merata bagi seluruh anak usia sekolah.
Disdikbud Kabupaten Kutai Barat
Hak Cipta 2024

Pengisian Lapor Kadis