Memperhatikan situasi kabut asap yang melanda Kutai Barat dalam beberapa hari terakhir sejak 29 September 2023 sampai sekarang , bersama ini disampaikan hal-hal sebagai berikut :
- Dihimbau kepada Kepala Sekolah, Guru, Tenaga Kependidikan dan Peserta Didik agar menggunakan masker;
- Agar Unit Kesehatan Sekolah (UKS) disiagakan untuk mengantisipasi apabila terjadi masalah kesehatan akibat kabut asap bagi peserta didik saat di sekolah;
- Meniadakan / mengurangi kegiatan diluar kelas selama kabut asap;
- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan akan berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan , Dinas Lingkungan Hidup dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah serta pihak lainnya terkait langkah antisipasi kabut asap bagi proses belajar mengajar selanjutnya.
Demikian disampaikan untuk diketahui dan dilaksanakan. Atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.