Kamis, 20 November 2025

Dinas Pendidikan dan Kebudayan

Lima Manfaat Sarapan Untuk Prestasi Anak di Sekolah

Facebook
Telegram
WhatsApp
Ayah Bunda, sudah tahukah bahwa sarapan tidak boleh dilewatkan, bukan hanya oleh orang dewasa tapi juga oleh anak-anak? Tidak hanya untuk menyangkut perut, tapi sarapan juga dapat mendukung prestasi anak.
Berikut adalah manfaat sarapan khususnya untuk prestasi anak di sekolah:
Sarapan dengan menu sehat untuk anak terbukti dapat meningkatkan memori dan konsentrasi saat sedang belajar. Salah satu menu yang baik untuk perkembangan otak adalah berbagai macam ikan. lkan ini mengandung asam lemak omega-3 khususnya DHA dan EPA.
Agar dapat berprestasi di sekolah, tentu anak harus sehat. Melewatkan sarapan pagi berisiko menimbulkan penyakit karena kurangnya asupan makanan yang seharusnya digunakan untuk membangun sel-sel tubuh. Hal ini juga didukung penelitian yang telah membuktikan bahwa anak yang malas makan memiliki daya tahan tubuh lemah sehingga membuatnya rentan terserang virus maupun bakteri penyebab penyakit.
Meski belajar tampaknya tidak membutuhkan banyak gerakan namun sebenarnya pada saat berpikir, tubuh tetap memerlukan kalori. Tanpa aktivitas fisik apapun, tubuh membakar 320-350 kalori setiap harinya hanya untuk berpikir. Maka dari itu sarapan untuk memenuhi kebutuhan kalori anak sangatlah penting.
Tidak sarapan akan membuat anak mudah lapar. Ayah Bunda mungkin pernah melihat iklan atau film dengan gambaran orang lapar yang mudah marah dan sulit mengontrol emosinya. Ini bukan hanya mitos loh! Rasa lapar memang dapat mengubah seseorang menjadi sangat emosional.
Membiasakan anak untuk sarapan, secara tidak langsung membangun kebiasan untuk bangun pagi dan tepat waktu. Dilansir dari penelitian Texas University, siswa yang bangun pagi memiliki prestasi dan performa yang lebih baik ketimbang yang bangun lebih siang. Selain karena kondisi fisik yang lebih siap untuk belajar, anak juga dapat belajar memiliki kemampuan manajemen waktu. Kebiasaan baik yang bisa diajarkan juga dari sarapan adalah kedisiplinan. Seperti yang Ayah Bunda ketahui, sikap disiplin sangat mempengaruhi tingkat prestasi.
Semoga si kecil bisa terus tumbuh dan berprestasi senantiasa ya, Ayah dan Bunda! (DMz)
Bagikan

WEBSITE RESMI
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan
Kabupaten Kutai Barat

ALAMAT KANTOR

Gedung Disdikbud Jln. Perkantoran II
Kompleks Perkantoran - Sendawar
Barong Tongkok. 75776

Senin - Jumat, 08.00-16.00 Wita
Hak Cipta 2025 Disdikbud Kutai Barat

Peringatan

Apakah anda yakin akan keluar ?
ABSTRAK PERATURAN
Lapor KADIS
Portal Survei
SOP Layanan
Berita Berkala
Artikel Bacaan
Berita Foto
Data Peraturan
Membangun arah kebijakan dalam rangka memenuhi kebutuhan dasar masyarakat di bidang pendidikan melalui tersedianya sistem dan akses pendidikan yang merata bagi seluruh anak usia sekolah.
Disdikbud Kubar 2025

Pengisian Lapor Kadis